Cara menangkap respon saat menekan tombol keyboard pada javascript

Cara menangkap respon saat menekan tombol keyboard pada javascript - Febriyan Net


Febriyan Net – Hai kawan. setelah lama admin tidak menulis di blog yang satu ini, kali ini admin akan memberikan tutorial tentang  Cara menangkap respon tekan tombol keyboard pada javascript . Ini merupakan ilmu baru bagi admin, jadi intinya yaitu, javascript akan membuat sebuah event ketika tombol di keyboard di tekan. Semisal, teman teman ingin membuat sebuah slider ataupun carousel di mana ketika tombol arah di keyboard di tekan, maka gambar pada slider tadi ikut berubah juga.

Mungkin kali ini admin hanya akan memberikan contoh simple nya saja tentang penerapan javascript ini. Untuk menggunakan fungsi ini, kita akan menggunakan event onkeydown . Event ini merupakan event yang akan berjalan ketika si pengguna menekan tombol pada keyboard, nah kali ini kita akan menggunakan fungsi atau event ini untuk menangkap setiap tombol yang ditekan pada keyboard.

Untuk membuat fungsi ini, kita tidak membutuhkan plugin tambahan apapun, alias pure javascript alias murni 100% javascript . Oke, langsung saja . Pertama tama buat terlebih dahulu struktur HTML nya yang akan di eksekusi oleh javascript untuk menampilkan tombol apa yang di tekan oleh si pengguna :

HTML

<div id="text">
Silahkan Tekan tombol enter atau backspace

Nah,  misi kita kali ini yaitu ketika si pengguna menekan tombol enter maupun backspace , maka akan muncul teks bahwa pengguna sedang menekan tombol tersebut . Oke sekarang kita tambah javascript nya (utama) .

Javascript


document.onkeydown = function(e){
var isi;
switch(e.keyCode){
case 13:   //ini kode untuk tombol enter
isi = 'Enter';
break;
case 8:   //ini kode untuk tombol backspace
isi = 'Backspace';
break;
}
if(isi){   //Jika yang di ketik oleh pengguna berada pada daftar diatas
document.getElementById("text").innerHTML = 'Anda telah menekan tombol '+isi+'';
}else{   //Jika tidak
document.getElementById("text").innerHTML = 'Maaf, tombol yang anda tekan tidak terdaftar . Mohon coba lagi :p ';
}
}

Terlihat, di script diatas bahwa agar javascript dapat menangkap tombol yang ditekan oleh pengguna, setiap tombol memiliki kode tersendiri . Yang admin letakkan pada script di atas hanya tombol enter (13) dan backspace (8) .
Berikut merupakan daftar tombol dan kode javascript nya ^_^ :

Tombol Kode
Backspace 8
Tab 9
Enter 13
Shift 16
Ctrl 17
Alt 18
Pause/Break 19
Caps Lock 20
Escape 27
Page Up 33
Page Down 34
End 35
Home 36
Panah Kiri 37
Panah Atas 38
Panah Kanan 39
Panah Bawah 40
Insert 45
Delete 46
0 48
1 49
2 50
3 51
4 52
5 53
6 54
7 55
8 56
9 57
a 65
b 66
c 67
d 68
e 69
f 70
g 71
h 72
i 73
j 74
k 75
l 76
m 77
n 78
o 79
p 80
q 81
r 82
s 83
t 84
u 85
v 86
w 87
x 88
y 89
z 90

Sebenar nya masih banyak lagi sih tombol dan kode nya , berhubung yang admin tulis sudah lumayan banyak, ya sudah, mungkin hanya itu saja yang dapat admin tulis untuk teman teman 😀 .

Untuk mempercepat dan mengifisienkan waktu, admin jadikan satu script2 tadi :

HTML




Belajar Keyboard Javascript

document.onkeydown = function(e){
var isi;
switch(e.keyCode){
case 13:
isi = 'Enter';
break;
case 8:
isi = 'Backspace';
break;

if(isi){
document.getElementById("text").innerHTML = 'Anda telah menekan tombol '+isi+'';
}else{
document.getElementById("text").innerHTML = 'Maaf, tombol yang anda tekan tidak terdaftar . Mohon coba lagi :p ';
}
}



<div id="text">
Silahkan Tekan tombol enter atau backspace




Oke lanjut. Simpan script tadi dan jalankan pada Browser, bisa Chrome maupun Firefox . Pliss Jangan IE :v .
Nah, sekarang kita test coba tekan tombol enter :

Cara menangkap respon saat menekan tombol keyboard pada javascript - Febriyan Net

Horee. Nah, sekarang kita coba yang satu nya yaitu menekan tombol backspace :

Cara menangkap respon saat menekan tombol keyboard pada javascript - Febriyan Net

Sekarang kita coba menekan tombol selain enter dan backspace dan apa yang terjadi :

Cara menangkap respon saat menekan tombol keyboard pada javascript - Febriyan Net

Haha. Oke, silahkan kembangkan sendiri sesuai kreatifitas teman teman. Sebenarnya fungsi ini akan sangat bermanfaat bagi teman teman jika sudah mendevelop sebuah project web 🙂 .

Referensi

https://www.cambiaresearch.com/articles/15/javascript-char-codes-key-codes
https://www.w3schools.com/jsref/event_onkeydown.asp

Sekian artikel tentang Cara menangkap respon tekan tombol keyboard pada javascript . Semoga bermanfaat bagi teman teman yang sedang belajar JavaScript 🙂 .

Terimakasih